Bondowoso, Vonisnews.com – Erupsi Gunung Raung yang terjadi beberapa hari lalu telah mengganggu aktivitas warga di Dusun Karang Anyar, Desa Sumber Wringin, Bondowoso.
Abu vulkanik yang disemburkan tidak hanya memengaruhi kesehatan, tetapi juga menyulitkan para pekerja, termasuk penyadap getah pinus, dalam mencari nafkah sehari-hari.
Sebagai bentuk keprihatinan dan solidaritas, Komunitas Jeep Offroad Bondowoso 4×4 bekerja sama dengan Perum Perhutani Bondowoso melaksanakan kegiatan bakti sosial (baksos) pada Minggu (29/12/2024).
Bantuan berupa puluhan paket sembako berisi beras, gula, mi instan, dan minyak goreng diberikan kepada warga terdampak erupsi untuk meringankan beban mereka.
Ketua Komunitas Jeep Offroad, H. Bani Suwarno, SE., menyampaikan rasa empatinya saat menyerahkan bantuan. “Saya dan seluruh anggota komunitas turut prihatin dengan keadaan yang dialami warga. Semoga warga diberikan ketabahan, kesabaran, dan semoga bencana seperti ini tidak terulang kembali,” ujar Bani.
Dalam kesempatan tersebut, Roni Andreas, Asisten Perum Perhutani (Asper) KBKPH Sumber Wringin, yang mewakili Administratur Perum Perhutani KPH Bondowoso, mengapresiasi langkah komunitas Jeep Offroad.
“Kami sangat berterima kasih atas bantuan dan kepedulian yang diberikan. Kami juga mengimbau warga untuk tetap waspada, mengingat cuaca masih sering hujan disertai angin kencang.
Semoga aktivitas penyadapan getah tetap bisa berlangsung dengan aman, sehingga perekonomian masyarakat tidak terganggu,” ujar Roni.
Senada dengan itu, Camat Sumber Wringin, Probo Nugroho, juga mengucapkan terima kasih atas kepedulian para pihak. “Semoga apa yang dilakukan oleh komunitas Jeep Offroad dan Perum Perhutani ini menjadi amal ibadah yang mendapatkan balasan dari Allah SWT,” ungkap Probo melalui sambungan telepon.
Bantuan yang diberikan diharapkan dapat meringankan beban masyarakat, khususnya para penyadap getah pinus, yang menjadi salah satu kelompok terdampak paling besar akibat erupsi. Sinergi antara komunitas, Perum Perhutani, dan pemerintah menunjukkan bahwa solidaritas dan kerja sama adalah kunci untuk melewati masa-masa sulit.(DEVI)