Sampang, Vonisnews.com – Dalam upaya menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat selama Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Polres Sampang bersama personel gabungan dari TNI, Polri, dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang melaksanakan patroli skala besar pada Senin (25/11/2024) pagi.
Kegiatan ini diawali dengan apel gelar pergeseran pasukan untuk pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pilkada 2024 di Kabupaten Sampang. Puluhan personel gabungan dilepas langsung oleh Kapolres Sampang AKBP Hendro Sukmono bersama Forkopimda Kabupaten Sampang.
Rute patroli mencakup sejumlah kecamatan, dimulai dari Pendopo Bupati menuju Kecamatan Omben, Karang Penang, Sokobanah, Ketapang, Robatal, Kedundung, dan berakhir di Mapolres Sampang.
AKBP Hendro Sukmono menjelaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dalam Operasi Mantap Praja Semeru 2024. “Patroli skala besar ini menunjukkan kesiapan Polri bersama instansi terkait untuk mengamankan dan menyukseskan Pilkada serentak 2024,” ujar AKBP Hendro.
Patroli ini melibatkan personel dari Polres Sampang, Kodim 0828 Sampang, Kompi 2 Batalyon D Pelopor Sat Brimob Polda Jatim, BKO Korps Brimob Mabes Polri, serta perwakilan instansi Pemkab Sampang.
Selain menjaga keamanan, patroli juga menjadi bentuk nyata sinergi TNI-Polri dan Pemkab Sampang dalam memastikan seluruh tahapan Pilkada berlangsung aman, lancar, dan kondusif. Ribuan personel TNI-Polri juga disiagakan untuk mendukung pengamanan proses pemungutan, penghitungan, hingga rekapitulasi hasil suara.
Kapolres Sampang menghimbau masyarakat untuk menjaga persatuan dan menghormati perbedaan pilihan demi terciptanya Pilkada damai. “Walaupun terdapat perbedaan pandangan, hal itu wajar dalam demokrasi. Mari kita jaga persatuan agar tidak terjadi konflik sosial yang dapat mengganggu keamanan,” tutupnya.(DEVI)