Banyuwangi, Vonis News – Tim Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) Jurusan Pendidikan Luar Sekolah (PLS), Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menggelar pelatihan keterampilan kewirausahaan di PKBM Anggrek Bulan, Desa Grogol, Kecamatan Giri, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Mengusung tema “Pemberdayaan Perempuan Peserta Didik Orang Dewasa pada Program Kesetaraan Paket C: Pengembangan Keterampilan Kewirausahaan di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Anggrek Bulan Kabupaten Banyuwangi”. Tim PKM ini diketuai oleh Heryanto Susilo dengan beranggotakan Ketut Atmaja, Widodo, Desika Putri Mardiani, dan Monica Widyaswari.
Kegiatan ini diikuti sebanyak 25 tutor kejar paket C dari PKBM Anggrek bulan di ruang kelas pembelajaran. Narasumber yaitu Heryanto Susilo dan I Ketut Atmaja. Pelatihan dimulai dengan perkenalan materi dan identifikasi jenis keterampilan usaha yang sedang dijalankan oleh peserta didik, kemudian dilanjutkan dengan sesi motivasi berwirausaha pada Minggu (23/06/2024).
Heryanto Susilo Ketua Tim PKM FIP Unesa mengatakan bahwa tujuan dari pelatihan ini adalah untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan motivasi berwirausaha di PKBM Anggrek Bulan Kabupaten Banyuwangi.
“Program ini ditujukan bagi para tutor, khususnya di Program Kesetaraan Paket C, untuk memperluas wawasan, meningkatkan motivasi, dan keterampilan, serta memperkuat jejaring untuk pengembangan kewirausahaan. Hal ini menjadi harapan para tutor dalam melaksanakan pembelajaran,” ujarnya.
Heryanto mengungkapkan bahwa pogram ini juga membantu civitas akademika, terutama pada Program Studi Pendidikan Nonformal, dalam mendukung pemberdayaan peserta didik orang dewasa, khususnya dalam pengembangan usaha agar lebih berkembang.
“Dengan demikian, para peserta didik dapat mencari jejaring atau mitra usaha, mengemas dan menjual produk ke pasar yang lebih bernilai, serta mendukung peran mereka sebagai bagian dari masyarakat yang lebih berdaya,” tukasnya.